Someone you are grateful for

  

Adila yang sekarang, bukan karena usaha adila sendiri untuk merubah diri adila menjadi lebih baik namun karena hasil doa orang orang yang memiliki cinta yang lebih dihatinya untuk adila. Cinta yang mereka beri melebihi segala sesuatu yang bisa orang biasa berikan ke adila. Namun ketulusan hati mereka mampu membuat mereka menjadi berbeda dari orang lainnya. Tuhan maha baik dengan mendatangkan mereka menjadi orang yang begitu dekat dengan adila, cinta yang tuhan berikan melalui prantara mereka menjadi begitu sangat istimewa.

Keluargaku, orang tuaku. Mereka tidak memberikan peluang untukku tidak bahagia meskipun ibukku terkadang mendidikku dengan penuh kekerasan, tapi yang aku yakin hingga saat ini tidak ada orang tua yang ingin melihat anaknya gagal dalam hidup. Pengalaman pahit yang dia dapatkan di masa lalu membuat dia bertindak segala sesuatu agar anaknya kelak di masa depan tidak mendapatkan kepahitan itu. Tidak semua orang bisa mengungkapkan cintanya namun kita punya hati yang halus selembut sutra untuk bisa memahaminya.

Ayahku. Jika aku diposisi bukan anaknya mungkin aku akan merasa iri kepada seseorang yang menjadi anaknya. Keberuntungan yang sangat besar bisa menjadi anaknya, aku begitu menyukainya, jika ada pepatah mengatakan bahwa cinta pertama kita adalah ayah kita aku mengakuinya. Tentang pengorbanan dia di masa lalu agar anaknya di masa depan berkehidupan layak sudah pernah ku lihat saat aku kecil. Dia selalu menunjukan wajahnya yang selalu tertawa ria dan mengiyakan seluruh keinginan anaknya meskipun di dalam batinya dia mempunyai sebuah masalah.

Aku masih ingat momen saat pertama kali aku dibelikan boneka olehnya. Waktu itu untuk membeli boneka barbie sangat membutuhkan uang yang begitu mahal, saat itu kehidupan ku yang masih bercukupan hanya akan membuang uang saja jika dibuat beli boneka. Seringkali datang ke toko permainan namun keinginanku tidak pernah terwujud untuk bisa beli boneka namun hari itu setelah aku menginap dirumah nenekku di pagi hari aku disambut oleh ayahku dan tanganya mengenggam boneka barbie yang sangat ku inginkan. Meskipun tidak boneka barbie yang bisa berganti baju namun boneka barbie yang hanya memiliki satu baju itu begitu sangat istimewa.

Orang istimewa selanjutnya yang ingin sekali ku ucapkan terima kasih setiap saat yaitu pak teguh. Dia guru fisika sekaligus guru pembimbingku di sekolah dulu saat di Man. Kehadirannya seperti cahaya yang memberikan penerangan pada saat kondisiku saat itu penuh dengan kesedihan. Tentu saja dia datang karena cintanya tuhan, namun orang ini begitu istimewa, dia mendidiku selayaknya orang tuaku bukan sebagai orang asing. Bantuannya yang begitu tulus membuatku menjadi orang yang istimewa saat ini. Dia menunjukan padaku jalan yang benar dan membimbingku untuk melihat dunia lebih luas dari sekarang ini. Menjadikanku adila yang berbeda dari sebelumnya

Teman temanku dimanapun kalian berada, semoga tuhan selalu menyertai ridhonya terhadapmu, aku ucapkan terima kasih karena kedatangan kalian dihidupku, selalu ada entah untuk memberiku pesan positif dan sikap negatif yang selalu aku dapatkan dari berteman dengan kalian. Terima kasih kalian yang selalu ada untukku yang tidak pernah pergi meski terkadang aku terlalu sibuk dengan urusanku dan jarang menanyakan kabar kalian. Aku percaya mereka yang peduli padaku pasti tidak akan pernah pergi dariku. Aku tidak menyesali beberapa kepergian dari kalian karena aku tahu tuhan tidak akan mendekatkan aku dengan orang buruk yang tidak perduli padaku.

 

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Setiap hal yang terjadi ialah yang terbaik

Semoga kamu bahagia